spot_img
BerandaKALBARNatal Bersama GMKI Pontianak Berbagai Sukacita dengan Anak Yayasan

Natal Bersama GMKI Pontianak Berbagai Sukacita dengan Anak Yayasan

KALBAR | redaksisatu.id – Natal Bersama GMKI Cabang Pontianak berbagai Sukacita dengan anak-anak Yayasan Agape di Aula SMK Abdi Agape, Jalan Selat Sumba, Gang Selat Sumba X, Kelurahan Siantan Tengah, Kecamatan Pontianak Utara Provinsi Kalimantan Barat, Minggu 30 Januari 2022.

Natal Bersama dengan tema “Cinta Kasih Kristus Yang Menggerakkan Persaudaraan” berlangsung dengan penuh hikmat dan penuh sukacita serta para tamu undangan yang hadir di lokasi mematuhi protokol kesehatan secara ketat.

Hadir tamu undangan Walikota Pontianak yang diwakili oleh Kepala Dinas Penanaman Modal, Tenaga Kerja, dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMTKPTSP) Tinorma Butar-Butar, SH, Polresta Pontianak Kota yang diwakili oleh Kasat Binmas, KOMPOL Gatot Purwanto, SH, Ketua Yayasan Abdi Agape Pdt. Daud Djunaidi, dan tamu dari OKP seperti Pemuda Dayak Kalimantan Barat (PDKB), Forum Mahasiswa Kabupaten Landak (Formalak) dan Ikatan Mahasiswa Kabupaten Bengkayang (IMKB) serta tamu undangan dari pihak lainnya.

BACA JUGA  Open Turnamen Bola Voli sambut HUT Kota Putussibau

Natal

Ketua Panitia, Rio Waku Aprianto menyampaikan bahwa Natal Bersama ini mengusung tema Natal Nasional, yakni “Cinta Kasih Kristus Yang Menggerakkan Persaudaraan”.

“Kader GMKI wajib untuk berbagi Sukacita Natal, makanya kesepakatan dari seluruh panitia bahwa kami GMKI Pontianak melaksanakan Natal di Yayasan Abdi Agape yang mayoritas penghuninya anak yatim piatu dan saat Natal Tahun 2021 lalu tidak pulang kampung, itulah wujud implementasi kami sesuai dengan Tiga Medan Layan GMKI yaitu Mahasiswa, Gereja, dan Masyarakat,” tuturnya.

Ketua Cabang GMKI Pontianak, Afen Wilriadi dalam kesempatan ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pihak Yayasan Abdi Agape yang sudah memfasilitasi tempatnya untuk digunakan oleh GMKI Pontianak.

BACA JUGA  Masyarakat Adat Dayak Kalimantan Barat Menuntut Hukuman Edi Mulyadi

Afen Wilriadi juga menyampaikan berterima kasihnya kepada Pemerintah Kota Pontianak, Polresta Pontianak, dan pihak lainnya yang tidak dapat disebutkan satu persatu dalam mensukseskan dan telah memberikan dukungan kegiatan ini.

Sementara itu, Walikota Pontianak yang diwakili oleh Kepala Dinas Penanaman Modal, Tenaga Kerja, dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Ibu Tinorma Butar-Butar menyampaikan Salam Hangat dan Permohonan Maaf dari Bapak Walikota yang berhalangan hadir.

“Beliau ada agenda lain diluar Kota yang bersamaan dan menyampaikan ucapan Selamat Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 kepada seluruh Kader GMKI Pontianak dan seluruh tamu undangan yang hadir,” ungkapnya.

Adrian318

BACA JUGA  Ada Apa, Statement DLHK Kalbar Berubah-ubah terkait Manifes Festronik Limbah B3 PT MKSK

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.