BerandaDAERAHTim Safari Ramadhan Nagari Koto Baru Menyerahkan Bantuan

Tim Safari Ramadhan Nagari Koto Baru Menyerahkan Bantuan

Pasaman Barat | Redaksi Satu – Tim Safari Ramadhan (TSR) Nagari Koto Baru yang dipimpin langsung oleh Pj. Wali Nagari, Robiyanto pada Rabu, (06/04/2022) melakukan kunjungan ke Masjid Nurul Ikhwan Kejorongan Giri Maju Nagari Koto Baru Kecamatan Luhak Nan Duo Kabupaten Pasaman Barat Sumatera Barat dan sekaligus memberikan bantuan.

Kunjungan Tim Safari Ramadhan yang dipimpin oleh Pj. Wali Nagari dan perangkatnya juga didampingi oleh Ketua Badan Permusyawaratan Nagari Koto Baru dan anggota Bamus perwakilan Giri Maju, terlihat disambut penuh antusias oleh masyarakat dan Jamaah Masjid Nurul Ikhwan Giri Maju.

Pengurus Mesjid Nurul Ikhwan yang dalam hal ini diwakili oleh Suhardianto dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada Tim Safari Nagari Koto Baru yang telah berkenan hadir bersilaturahmi menemui jemaah Mesjid.Tim Safari

Suhardianto pada kesempatan itu juga menyampaikan informasi terkait pembangunan yang sedang dilaksanakan di Masjid setempat, termasuk terkait adanya program serta kegiatan yang telah dilakukan oleh pengurus mesjid bersama jemaah selama ini.

“Visi dari pengurus adalah menjadikan mesjid sebagai pusat kebudayaan umat, khususnya menjadi pusat pendidikan generasi muda, pusat kegiatan sosial,hingga mesjid ramah anak, dan mesjid ramah pemuda,” ungkap Suhardianto.

Diterangkanya, Masjid Nurul ikhwan saat ini sedang melakukan renovasi, untuk itu pengurus masjid berharap adanya dukungan, selain itu masjid Nurul ikhwan juga melaksankan tafiz Alquran dan pengajian secara rutin.Tim Safari

” Kita tentu ingin anak – anak kita menjadi orang memiliki iman yang kuat. Hal ini dapat kita wujudkan melalui anak – anak kita hafal Al Quran. Kita juga telah punya rumah tahfiz untuk mewujudkan itu,” ucapnya.

Pj. Wali Nagari sebagai pimpinan rombongan pada sambutannya, selain memperkenalkan tim juga berkesempatan mengucapkan Selamat menjalankan ibadah puasa Ramadhan tahun 1443 H/ 2022 M, mohon maaaf lahir dan bathin, juga menghimbau dan mengajak kepada jemaah semua agar tetap melaksanakan ibadah puasa tahun ini dengan hati yang suci penuh suka cita.

BACA JUGA  Dinas PMPPTSP Sumut Implementasikan Keterbukaan Informasi Publik

Robiyanto juga menyampaikan, agar masyarakat di kenagarian Koto Baru senantiasa menjaga keharmonisan dalam bermasyarakat, menjaga hubungan baik bukan saja dengan pimpinan Nagari tapi juga perangkat Nagari persiapan dan khususnya kepada Bamus perwakilan, sehingga percepatan kegiatan pembangunan akan berjalan dengan baik dan lancar, sesuai dengan visi misi Bupati kita saat ini.Tim Safari

Kepada masyarakat Robiyanto menjelaskan walaupun saat ini ia baru menjabat hampir sebulan, namun ia sebagai Pj. Wali Nagari tetap melaksanakan RKP Nagari yang telah ada dan telah ditetapkan melalui musyawarah Nagari oleh Bamus sebelum dirinya menjabat.

Dengan demikian, tujuan untuk terus berusaha mensejahterakan masyarakat Nagari melalui visi misi Nagari yang telah dituangkan di RKP tersebut, terutama untuk menjadikan Nagari Koto Baru yang Madani, Berbudaya dan agamais dapat tercapai, seperti salah satunya dengan membentuk karakter generasi muda melalui program tahfiz.

Robiyanto menambahkan, kunjungan melalui Tim Safari Ramadhan ini juga selain untuk menyampaikan program pemerintah Nagari yang telah ditetapkan sebelumnya, juga persiapan dalam menyerap aspirasi masyarakat untuk ke depannya.

“Dalam kesempatan ini, kita juga akan menyerap aspirasi dari masyarakat yang disampaikan kepada tim. Aspirasi itu akan menjadi bahan bagi Nagari untuk kelanjutan pembangunan di Nagari Koto Baru ke depannya,” ungkap Robi.

“kita bersyukur, di bulan penuh berkah ini, Allah SWT masih mempertemukan kita dengan bulan Ramadhan tahun ini,semoga dapat memberikan manfaat bagi kita semua,” ucapnya.

Robiyanto sebagai pimpinan rombongan Tim Safari Ramadhan menyampaikan, ia sangat bersyukur, karena masih bisa bertemu dengan warga Giri Maju dalam rangka silaturahmi dengan masyarakatnya, teristimewa bertatap muka langsung dengan jemaah Mesjid Nurul Ikhwan.Tim Safari

Sementara Badan Perwakilan Musyawarah (Bamus) Nagari Koto Baru melalui ketua Bamus, Rozi Ahmadi dalam sambutannya, selain menyampaikan beberapa pemaparan kajian aspirasi dan persiapan pembangunan yang telah di bahas bersama hingga menjadi sebuah program pembangunan di Nagari Koto Baru, juga mengapresiasi program Pj. Wali Nagari yang baru pertama kali ini melaksanakan agenda kunjungan langsung kemasyarakat melalui program Tim Safari Ramadhan dengan melibatkan berbagai unsur.

BACA JUGA  Daulat Pangan Tanpa Intervensi Pihak Luar

Ketua Bamus Nagari Koto Baru, Rozi Ahmadi berharap melalui kunjungan Tim Safari, kedepannya akan tercipta Nagari yang madani, berbudaya yang berlandaskan Adat Basandi Syara, Syara’ Basandi kitabullah (ABS-SBK), Rozi juga meminta agar generasi muda Nagari Koto Baru, khususnya generasi kejorongan Giri Maju memiliki iman yang kuat, dan tidak tergoyahkan oleh hal – hal perkembangan tehnologi yang merugikan dan terhindar dari penyakit masyarakat yang merusak generasi ke depannya.

Sementara Ustadz Hendri Dunan sebagai penceramah malam itu, meminta jamaah yang hadir agar momen Ramadhan ini dapat dijadikan untuk meningkatkan amal ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah.

“Mari semarakkan bulan suci Ramadan dengan memperbanyak ibadah seperti berzikir dan membaca Alquran, memperbanyak zakat wakaf dan infaq,” katanya.

Ustadz Hendri Dunan juga menyampaikan, puasa di bulan suci Ramadhan merupakan salah satu jalan iman menjadi penyempurna agama, makanya marilah kita jalani ibadah puasa ini bukan hanya sekedar menahan lapar dan haus saja.

Dikatakannya, orang yang memiliki keimanan tinggi mampu menjalankan ibadah puasa dengan sempurna.

“Dengan keimanan, insya Allah puasa dapat dijalankan dengan baik dan berkualitas,” ujarnya.

Terlihat hadir yang mendampingi Tim TSR Nagari Koto Baru selain, Sekna Nagari Koto Baru, Kaur Nagari, Ketua dan anggota Bamus, Pj. wali persiapan Giri Maju dan perangkatnya, Jorong dan Da’i Nagari, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Karang Taruna, juga pengurus Masjid dan jamaah Masjid Nurul Ikhwan, serta tokoh masyarakat setempat.

Di akhir acara selanjutnya Pj. Wali Nagari Koto Baru, Robiyanto yang didampingi oleh Ketua Bamus Nagari Koto Baru, Rozi Ahmadi menyerahkan bantuan untuk pembangunan Masjid sebesar Rp.1.500.000,- kepada pengurus Masjid yang diterima oleh salah seorang pengurus Masjid Nurul Ikhwan, Mukhsin Sinamora.

BACA JUGA  Exit Briefing, Danlantamal XII : Pandanglah Kelaut Agar Menjadi Kejayaan

(Zoelnasti)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.