Iklan
BerandaPARIWISATAKULINEREs Krim Gampang Bikinnya, Nah ini Resepnya Dijamin Anti Gagal

Es Krim Gampang Bikinnya, Nah ini Resepnya Dijamin Anti Gagal

Redaksi Satu| Es krim menjadi menu favorit banyak orang dan mudah dijumpai gerai-gerai penjualan. Namun tak ada salahnya bila kita mencoba untuk membuatnya sendiri dengan resep mudah.

Es krim miliki cita rasa manis dengan sensasi dingin hampir disukai semua orang, mulai anak-anak hingga dewasa. Variannya pun banyak macam. Tapi kali ini, kami bagikan cara membuat ice cream strawberry rumahan yang manis, lembut dan segar.

Bahan-bahan utama yang dibutuhkan memang tak terlalu banyak, bahkan harganya juga relatif murah dan mudah didapatkan. Berikut daftar bahan untuk membuat ice cream stroberi rumahan.

200 gr buah stroberi segar

50 gr selai stroberi

150 ml kental manis

400 ml whipping cream cair

Cetakan es krim

Takaran bahan-bahannya di atas untuk sajikan 4-5 orang. Kalau kamu ingin membuat lebih banyak, bisa tambahkan takaran sesuai kebutuhan.

Cara Membuat ice cream strawberry Rumahan

Cuci bersih buah stroberi, blender dan sisihkan.

Kocok whipping cream di wadah lainnya hingga mengembang dan teksturnya lembut.

Lalu masukkan buah stroberi yang sudah diblender, selai dan kental manis.

Mixer hingga tercampur rata.

Tambahkan potongan buah stroberi dan aduk dengan spatula.

Tuang adonan es krim ke cetakan atau wadah lainnya.

Masukkan ke dalam freezer selama 5-6 jam hingga benar-benar membeku.

Jika sudah keras, bisa dikeluarkan dan siap dinikmati.

Es krim stroberi rumahan ini juga cocok disantap dengan pancake, roti atau campuran minuman.

BACA JUGA  Nongkrong Takut Covid-19? The Lapan Square Usung Konsep Outdoor 

Trending

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.