KALBAR | redaksisatu.id – Jenazah IPTU Eko Susilo saat ini sedang dalam perjalanan dari Puskesmas Hulu Gurung Kapuas Hulu menuju rumah duka di daerah Siantan Hulu Pontianak.
Jenazah IPTU Eko Susilo, pasca peristiwa Lakalantas, Rabu 2 Maret 2022, sekitar Pukul 05.15 WIB, di ruas Jalan Desa Kelakar Kecamatan Hulu Gurung wilayah Kabupaten Kapuas Hulu, sebelumnya dievakuasi di Puskesmas setempat.
Peristiwa Lakalantas tersebut diduga akibat korban mengendarai mobil tersebut dalam keadaan ngantuk.
“Dugaan sementara korban mengantuk saat mengendarai kendaraan, sehingga terjadi kecelakaan tunggal,” ungkap Sumber yang namanya tidak disebutkan.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, Jenazah IPTU Eko Susilo saat ini sedang dalam perjalan dari Kapuas Hulu menuju rumah duka di Siantan Hulu Pontianak.
Lakalantas tunggal yang dialami almarhum IPTU Eko Susilo ini menyebabkan luka-luka serius dibeberapa bagian tubuhnya.
Berdasarkan hasil visum, almarhum IPTU Eko Susilo mengalami luka robek tiga centimeter di bagian kepala sebelah kanan di atas pelipis dan mengalami patah tulang lengan bagian kanan.
Diketahui, Almarhum IPTU Eko Susilo merupakan Anggota aktif wilayah Hukum Polres Kapuas Hulu. Sebelum menjadi Paur Humas di Mapolres Kapuas Hulu, Almarhum IPTU Eko Susilo menjabat sebagai Kapolsek Mentebah Polres Kapuas Hulu.
Hingga berita ini diterbitkan, belum ada keterangan resmi dari pihak Kepolisian setempat.
Adrian318