REDAKSISATU.ID – Tim Gabungan Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri bersama Polda Kalimantan Barat menangkap seorang pria berinisial UH terduga teroris di Dusun Semparuk Lorong, Desa Separuk, Kecamatan Semparuk, Kabupaten Sambas, Kamis 19 Oktober 2023, pagi.
Penangkapan terhadap seorang pria terduga teroris di Kabupaten Sambas tersebut dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Kalimantan Barat Kombes Pol Raden Petit Wijaya, S.IK.,MM saat dikonfirmasi Wartawan, Kamis 19 Oktober 2023.
“Iya, sekitar Pukul 06.00 WIB tadi ditangkap satu orang laki-laki,” ungkap Raden Petit.

Menurut Kabid Humas Polda Kalbar, saat ini pihak terkait sedang dalam tahap proses pengembangan lebih lanjut.
“Saat ini masih dalam pengembangan,” kata Raden.
Berdasarkan dari berbagai sumber terpercaya, diantaranya dikutip dari Antara, penangkapan terhadap terduga teroris berinisial UH berusia 28 tahun dilakukan oleh Tim Densus 88 Antiteror Polri di Desa Semparuk, Kecamatan Semparuk, Kabupaten Sambas, Provinsi Kalimantan Barat.
Sementara itu, Kapolda Kalimantan Barat Irjen Pol Pipit Rismanto S.I.K., M.H mengatakan bahwa terorisme menjadi perhatian serius pada penyelenggaraan Pemilu 2024. Hal ini berkaca pada penyelenggaraan pemilu 2019 terdapat 6 aksi serangam teror dan ini tidak boleh terjadi di pemilu 2024.
“Terlebih saat ini terjadi perang antara kelompok Hamas dengan Militer Israel, yang dapat berdampak terhadap situasi di Indonesia,” kata Kapolda.
Pernyataan Kapolda Irjen Pol Pipit Rismanto tersebut disampaikan langsung pada saat memimpin Apel Gelar Pasukan Mantap Brata Kapuas 2023-2024 di Alun-Alun Kapuas pada Selasa 17 Oktober 2023.
Editor: Adrianus Susanto318