Iklan
BerandaKESEHATANMorning Wood Sering Dikaitkan Dengan Mimpi Erotis

Morning Wood Sering Dikaitkan Dengan Mimpi Erotis

Morning wood adalah kondisi penis yang mengalai ereksi di pagi hari, tanpa disadari dan tidak adanya rangsangan yang disengaja. Kondisi ini sebenarnya wajar terjadi, dan sering kali dikaitkan dengan mimpi erotis atau kondisi kandung kemih yang penuh.

Ereksi ditandai dengan kondisi penis yang mengeras dan menegang. Kondisi ini merupakan respons alami tubuh saat penis mendapatkan rangsangan sekaligus menjadi tanda bahwa sistem reproduksi pria berfungsi dengan baik.

Morning wood dapat terjadi beberapa kali dalam seminggu, terutama pada remaja yang memasuki masa pubertas.

Kondisi ini makin berkurang seiring bertambahnya usia. Ada beberapa hal yang diduga bisa menyebabkan morning wood, yaitu:

  1. Fase tidur REM

Morning wood atau di pagi hari berkaitan dengan waktu tidur REM (rapid eye movement). Fase tidur REM memengaruhi kerja saraf yang meningkatkan aliran darah ke penis, sehingga ereksi dapat terjadi.

Setiap orang memiliki jumlah fase REM yang berbeda-beda, bahkan bisa mengalami 4 atau 5 tidur REM di malam hari.

Artinya, penis dapat mengalami ereksi 4–5 kali saat masih tertidur. Saat bangun tidur, sering kali pria masih berada dalam fase REM. Inilah yang menyebabkan pria mengalami morning wood.

  1. Peningkatan kadar hormon tertosteron

Morning wood bahkan tanpa adanya rangsangan fisik, juga disebabkan kadar hormon testosteron.

Kadar hormon seksual pria ini naik turun ketika tidur dan mencapai kadar paling tinggi saat bangun tidur. Hal inilah yang membuat penis ereksi ketika bangun tidur.

  1. Kandung kemih penuh

Penumpukan urine di kandung kemih ketika pria tidur dapat menekan salah satu saraf yang berperan untuk ereksi.

Morning wood atau ereksi di pagi hari, dapat disebabkan rangsangan dari kandung kemih yang penuh.

  1. Rangsangan fisik ketika tidur
BACA JUGA  Masyarakat Keluhkan Layanan RSUD Kaur

Ketika pria tidak sengaja menyentuh penis atau menggesekkan penis ke guling. Walau mata tertutup tubuh masih dapt menyadari rangsangan yang muncul. Hal ini membuat pria merasakan rangsangan dan menghasilkan respons berupa ereksi.

  1. Mimpi erotis

Belum ada penelitian yang menyatakan bahwa ada hubungan antara mimpi erotis dengan ereksi di pagi hari. Walau banyak orang yang menghubungkan morning wood.

Hal ini merupakan hal yang normal dan bisa dialami pria di usia berapa pun. Tanda sirkulasi dan sistem saraf sekitar penis berfungsi dengan baik.

Meski begitu, tidak mengalami morning wood juga tergolong normal. Hal ini bisa terjadi karena pria terbangun bukan pada fase REM atau mungkin ereksi sudah mulai mereda ketika bangun tidur.

Morning wood bukanlah kondisi yang berbahaya dan sangat normal dialami pria.

Namun, jika ereksi yang muncul disertai dengan rasa sakit dan ereksi tidak kunjung mereda, hal tersebut bisa menjadi tanda adanya gangguan kesehatan.

Jangan ragu konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan perawatan yang tepat.(dikutip dari alodokter)

Trending

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.