BerandaBENGKULUMUKOMUKORoni Dukung Pembangunan Lapangan Futsal di Pulau Makmur

Roni Dukung Pembangunan Lapangan Futsal di Pulau Makmur

Anggota DPRD Kabupaten Mukomuko Provinsi Bengkulu Roni Pasla, mendukung pembangunan Lapangan Futsal Indoor di Desa Pulau Makmur Kecamatan Ipuh.

Dukungan tersebut disampaikan Roni Pasla, ketika menghadiri pembukaan turnamen futsal yang diselenggarakan Karang Taruna Desa Pulau Makmur.

“Tahun 2023 ini, akan dibangun lapangan futsal indoor di Desa Pulau Makmur, agar generasi muda bisa menyalurkan hobi, sekalian menjaga kesehatan,” ucap Ujang Bre, panggilan akrab Roni Pasla.

roni

BACA JUGA  GPK Kota Bukittinggi Gelar Silaturrahmi Menyambut Idhul Adha 1443 H

‘Dengan olah raga, generasi muda dapat terhindar dari pengaruh obat-obatan terlarang, minuman keras, komik dan narkoba,’ ucapnya lagi.

“Di Pulau Makmur sudah dibentuk Sekolah Sepak Bola (SSB), untuk kalangan anak usia dini sampai remaja, dan saat ini sudah ada sekitar 80 peserta,’ ungkapnya.

“Saya ucapkan selamat kepada Karang Taruna yang menyelenggarakan turnamen futsal ini, semoga sukses dan lancar,’ pungkas anggota DPRD dari Pulau Makmur itu.(ADV)

BACA JUGA  Tim Futsal SMPN 3 Sindang lndramayu Raih The Best Supporter

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.