Wakil ketua PSKB Aldi Diego Armando, mengucapkan terima kasih kepada warga Kota Bukittinggi yang telah memberikan dukungan dan doa, untuk kemenangan PSKB di liga 3 nasional. Selasa 8 Februari 2022.
Kemenangan PSKB vs PS Jemberana Bali dengan Skor telak 2 – 0 merupakan kemenangan yang dipersembahkan untuk Masyarakat Minangkabau dimanapun berada.
Kemenangan PSKB Bukittinggi ini, merupakan kemenangan pada laga perdananya pada Liga 3 Nasional yang berlangsung di Stadion Kebon Dalem Kendal, Jawa Tengah, Senin (7/2/2022) sore kemaren.
Dalam Pertandingan yang berlangsung senin kemaren, permainan anak-anak Kota Wisata Bukittinggi patut diacungkan jempol.
Hal ini disampikan oleh Wakil Ketua PSKB Bukittinggi Aldi Diego Armando, Aldi mengatakan, permainan anak-anak kemaren sangat bagus dan disiplin dalam posisi masing-masing.
Terbukti, pada menit ke 43, anak asuh Gusnedi adang ini, berhasil menjebol Gawang PS Jembrana, melalui tendangan bebas Kurnia Ridho, dan Skor menjadi 1 – 0 untuk PSKB.
“Gol kedua PSKB Bukittinggi dicetak Irvanda di menit 90, sehingga PSKB dapat memuncaki klasemen sementara di Group H dengan Poin 3,” ungkap Aldi.
Aldi Menambahkan, Kemenangan PSKB ini merupakan kemenangan masyarakat Kota Bukittiggi dan sekitarnya.
Kami seluruh staff, dan Official PSKB mengucapkan terima Kasih, kepada Masyarakat Minang dimanapun berada, atas dukungannya baik secara Motivasi dan Doa nya.
“Mudah-mudahan tim Kesayangan kita ini, sukses melenggang ke Liga 2,” kata Wakil Ketua PSKB, Aldi Aldi Diego Armando, mengakhiri.
Setelah sukses meraih kemenangan perdananya, pada Hari Kamis 10 Febriari 2022,PSKB akan bertanding dalam laga keduanya melawan Persak Kebumen. (Q-74/Defrijon).