BerandaKALBARHindari Kecelakaan, Kakorlantas: Sehat dan Siapkan Stamina

Hindari Kecelakaan, Kakorlantas: Sehat dan Siapkan Stamina

KALBAR | redaksisatu.id – Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi menyampaikan, pemudik untuk menyiapkan stamina sebelum melakukan perjalanan jauh.

Hal itu disampaikan Kakorlantas Polri jelang arus balik Lebaran 2022, melalui keterangan tertulis yang diterima Wartawan media www.redaksisatu.id Perwakilan Kalimantan Barat, Rabu 4 Mei 2022, sekitar Pukul 15.52 WIB.

“Siapkan stamina. Pastikan kesehatan prima, pastikan kendaraan tidak bermasalah. Karena sehat dan tidak lelah adalah mutlak syarat utama dalam berlalu lintas,” kata Kakorlantas Polri, Irjen Firman Shantyabudi.

BACA JUGA  Gelapkan Uang Bos Rp4 Juta Karyawan Ini Berhasil Diciduk Polisi

Kakorlantas
Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi, saat mengingatkan para pengemudi.

Irjen Pol Firman Shantyabudi menekankan, bahwa kondisi yang prima utamanya untuk pengemudi akan membuat konsentrasi fokus. Dengan begitu, potensi kecelakaan akan terminimalisir.

“Kemudian, bagi pengendara yang lelah atau mengantuk, jangan lupa istirahat karena yang terpenting adalah keselamatan,” ujarnya.

Selain itu, Firman menyarankan pengendara untuk memeriksakan kondisi kendaraan agar laik jalan. Hal ini guna meminimalisir kemacetan maupun kecelakaan akibat kelalaian pengemudi.

BACA JUGA  Keputusan DPD RI Soal Fadel Muhammad Sesuai Prosedur

Kakorlantas
Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi bersama pihak Kemenhub, saat memastikan situasi lalu lintas jelang arus balik Lebaran 2022.

“Pastikan kembali kondisi kendaraan yang anda gunakan, seperti cek mesin, tekanan ban, dan kelengkapan lainnya. Sehingga kondisi kendaraan layak jalan,” ungkap Firman.

Sebelumnya, Kakorlantas Irjen Firman mengajak pemudik untuk kembali ke Jabodetabek lebih awal. Firman berharap pemudik tidak bergantung  pada tanggal 6, 7, dan 8 Mei 2022. Dia memprediksi, puncak arus mudik bakal terjadi di waktu tersebut.

“Kami mengimbau kepada masyarakat yang nanti akan pulang mudik, untuk mempertimbangkan kembali. Jika pulang di tanggal 6, 7,dan 8 Mei itu puncak arus baliknya tinggi,” pungkasnya.

Adrian318

BACA JUGA  Satbrimob Polda Kalbar Latihan Menembak dan Pengenalan Senjata

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.