BerandaKESEHATANDinkes BS Penyuluhan DBD dan Covid-19

Dinkes BS Penyuluhan DBD dan Covid-19

Manna | redaksisatu.id – Dinkes Kabupaten Bengkulu Selatan, melaksanakan penyuluhan Deman Berdarah (DBD), dan Covid1-19, Rabu 19 Januari 2022.

Dinkes, melakukan kegiatan penyuluhan, dalam upaya pencegahan penyebaran penyakit DBD, dan memutus rantai penularan virus covid-19.

Plt Kepala Dinas Kesehatan (dinkes), Budi Syaputra, mengatakan, yang menjadi sasaran penyuluhana ini, adalah seluruh masyarakat Kabupaten Bengkulu Selatan, terutama di pemukiman.

Pelaksanaan kegiatan ini,” untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengendalikan dan mencegah penularan virus dengue (DBD), dan Virus Covid-19,” jelas Budi.

BACA JUGA  RAPI Kubu Raya Gelar Vaksinasi Massal, Sediakan Bingkisan Menarik

Dalam kegiatan penyuluhan, Budi Syaputra menjelaskan, untuk mencegah DBD dapat dilakukan 3M.

“Yaitu, menguras dan menyikat tempat penampungan air, menutup tempat penampungan air, dan memanfaatkan atau mendaur ulang barang bekas,” jelas Budi.

Selanjutnya, untuk mencegah atau memutus rantai virus covid-19,”lakukan 3M juga, yaitu menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak, lanjut Budi.

Kegiatan penyuluhan upaya untuk mengendalikan dan mencegah penularan DBD dan Covid-19 menggunakan mobil Promkes.

“Dan pembagian leafleat kepada masyarakat baik yang melintas, atau yang sedang beraktifitas,” tutup Plt Kadis. (ADV/Q-74)

Sumber : Media Center Pemkab Bengkulu Selatan.

BACA JUGA  Gubernur Rohidin Resmikan Masjid Al-Hasanah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.